Tahukah Anda bahwa Anda bisa Mengetahui Lawan Bicara Anda sedang Berbohong

Beberapa orang memiliki kemampuan untuk menipu orang lain dengan mudah (tapi jangan di coba gan). Namun, saat seseorang berbohong, biasanya bisa dilihat dari fisiknya. Salah satunya adalah dengan mengamati mata lawan bicara Anda. Mengapa demikian? Ketika menjawab pertanyaan dan bola mata orang tersebut bergerak ke arah kiri kemungkinan jawabannya jujur. Sedangkan bila bergerak ke arah kanan kemungkinan orang itu sedang mengatakan sesuatu yang bohong atau berbohong. Hal ini karena bagian otak kiri berfungsi sebagai Auditory Memory, sedangkan otak kanan untuk kreatifitas. Maka bila bola mata ke kiri, berarti dia berusaha mengingat sedangkan sebaliknya jika bola mata ke arah kanan berarti dia sedang menyusun atau menggambarkan sesuatu sebagai jawaban yang lain.Hal ini karna bagian kreatifitasnya sedang bekerja untuk mengarang suatu cerita bohong.



Ciri fisik lainnya ketika seseorang sedang berbohong antara lain:

* Badan berkeringat.
* Napas mulai berat.
* Nada suara berbeda seperti meninggi atau monoton.
* Badan dan wajah terlihat kaku khususnya bagian dahi dan bibir.
* Tangan banyak bergerak misalnya memegang sesuatu, saling menggosok-gosokkan tangan, menggosok hidung, atau menutup mulut.
* Si pembohong tanpa disadari akan meletakkan benda-benda seperti cangkir, kertas, bolpen, atau benda lain sebagai pembatas.
* Coba ubah topik pembicaraan, jika ekspresinya terlihat lega, berarti ia sedang berbohong. Namun jika ia mengembalikan ke topik semula, berarti ia sedang berkata jujur.
semoga apa yang anda sudah ketahui ini dapat menjadi pelajaran berharga di saat anda sedang atau akan berinteraksi dengan orang lain...

5 comments:

  1. hmmm, analisa yg menarik sob, mksh ya, mulai sekarang, jika berbicara dgn org lain, hrs menatap matanya.
    emang sih, mata itu kan jendelanya hati.

    gmn nih kabarnya indramayu?

    ReplyDelete
  2. wow ... boleh juga tuh
    tapi kalo pembohongnya sudah pro ya repot :D

    ReplyDelete
  3. Penghuni60:
    Makasih juga sob atas kunjunganya, hehe iya ada benarnya juga kalo kita bicara bohong maka mata kita tanpa di sadari akan reflek melirik ke kanan..

    Indramayu aman sob...

    ReplyDelete
  4. Kalo juling gimana? susah donk ngeliat kiri & kanannya hehehee

    ReplyDelete
  5. john tero@: hehe kalo sudah pro ya pakai si uya kuya sob.... Tapi setidaknya kita sudah tahu dan harus jeli untuk menghadapi orang2 yang sudah di duga mau berbicara bohong, contoh mau menginterogasi sesorang...

    Mila@: juling? Kan masih ada bahasan lain dari artikel ini, tidak hanya bola mata semua gestur tubuh akan mempengaruhi seseorang dalam berbicara bohong itupun kalo kita jeli dan dia sedikit bodoh. Hehe makasih kunjunganya...

    ReplyDelete

Tinggalkanlah komentar anda di sini

Baik tidaknya artikel ini hanya pada sebatas tujuan untuk berbagi. baik itu informasi, inspirasi ataupun sekedar basa basi. Baca juga artikel yang lain, terima kasih...

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More