Ujian Itu Mendewasakan

Perjalanan hidup ini sejatinya sebuah sinema yang akan menjadi pertaruhan manusia mencapai titik derajatnya setinggi mungkin. Pastinya ada ujian, ujian itu tidak selalu musibah atau sakit. ujian juga bisa kita lihat dari banyaknya harta dan diberikanya kesehatan dan kecantikan. dan tinggal bagaimana kita menyikapi ujian itu menjadi sebuah kelebihan kita menjadi pribadi yang lebih dewasa di mata Allah SWT. Apa yang menjadi rahasia terbesar dalam hidup ini? melewati hari ini dengan penuh makna. Makna tentang cinta, ilmu, dan iman. Dengan cinta hidup menjadi indah. Dengan ilmu hidup menjadi mudah. Dan dengan iman hidup menjadi terarah. Tapi di sisi lain Hidup adalah ronak duri.



Dalam salah satu ayatnya, Allah juga berfirman: “Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya. ” (Al Baqarah: 286). Begitulah karakteristik ujian. Maka yakinlah
bahwasannya ujian hanyalah skenario yang
dibuat oleh Allah untuk menyeleksi hamba-
hamba-Nya.


Dalam menemukan nilai tertinggi di bangku sekolah juga pastinya ada fase sebuah test, itu sama saja dengan ujian. dari mulai masuk sekolah juga ada kriteria kriteria tertentu untuk bisa lolos dari seleksi menjadi murid baru.

Begitupun untuk mendapatkan nilai tertinggi agar bisa lulus dari sekolah, kita tentunya sudah mengenal yang namanya UAS atau UAN, begitupun proses hidup.

“Sungguh, besarnya pahala tergantung besarnya ujian. Jika Allah mencintai suatu kaum..Allah pasti mengujinya …." (HR Tirmidzi) Dalam perjalanan hidup yang panjang ini sudah dapat di pastikan tidak mungkin akan lurus saja tanpa adanya tikungan dan hambatan.

Pastinya perjalanan ini akan menemui sisi yang sulit dan berat. penuh lika liku, kadang bisa jatuh dan juga bangun. Itulah ujian, Fitrah dari sebuah kehidupan. Mixed!

Sebagai sebuah batu loncatan untuk menuju taraf keimanan yang lebih tinggi lagi. Bahwasannya ujian merupakan cara Allah untuk mendewasakan hamba-hambaNya. Maka yakinlah; Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Wallahu'alam bissawab...

11 comments:

  1. ya... ujian adalah cara Tuhan mengangkat derajat hambaNya

    ReplyDelete
  2. Cuma ada ujian yang nggak bisa diulang nih Mas. Jadi kalau gagal bagaimana?

    ReplyDelete
  3. assalamu'alaikum mas.
    setuju nh mas, Allah kan juga berjanji akan mengangkat derajat orang2 berilmu beberapa tingkat. trus gak mungkin kan kita mau meragukan janji dari sang pencipta jagad raya beserta isinya ini.
    salam.

    ReplyDelete
  4. artikelnya manteb mas.... memang ujian jangan membuat kita nyerah ataupun putus asa justru harus semakin termotivasi untuk mencapai suatu yang dikatakan berhasil..........:)

    ReplyDelete
  5. yakinlah, cuman kadang hati gak bisa dibohongi...ada fase kita bisa lebih sabar, ada fase di mana kita benar2 gusar

    ReplyDelete
  6. @Aina: dan tentunya derajat yg lbh tinggi :)

    ReplyDelete
  7. @MacamMacam:
    Gagal bukan berati ga ada jalan keluarnya

    ReplyDelete
  8. @MacamMacam:
    Gagal bukan berati ga ada jalan keluarnya..

    ReplyDelete
  9. @Arief Bayoe Sapoetra:
    Ada jenjangnya, semakin kita bsa melewati satu ujian maka semakin mudah kita akan melewati ujian berikutnya. Makasih hehe

    ReplyDelete
  10. @Ajeng Sari Rahayu:
    iya dan fase2 tsb yg ngebuat kita akan lbh matang dlm menyanggah ujian berikutnya!

    ReplyDelete

Tinggalkanlah komentar anda di sini

Baik tidaknya artikel ini hanya pada sebatas tujuan untuk berbagi. baik itu informasi, inspirasi ataupun sekedar basa basi. Baca juga artikel yang lain, terima kasih...

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More